Kamis, 03 Oktober 2013

TUTORIAL INSTALL WINDOWS 7


Tahapan Operating Sistem 


Assalamualaikum wr.wb
hari ini saya akan ngepost tentang tatacara menginstal windows 7.. berikut penjelasannya
Instruksi langkah – langkah Instalasi
  •    Virtualbox
Langkah awal yaitu siapkan komputer, dan data virtualbox .
Kedua klik virtualbox sampai tampil tampilan virtualbox kemudian klik new di pojok kiri atas setelah itu akan tampil data untuk mengisi name operating system seperti name,type,window . kemudian isi :
Name : (isi nama yang dikehendaki)
Type : Microsoft windows
Window : windows 7 → klik next
Ketiga, Akan tampil Memorize dan isi dengan memori size 512 MB → next
Keempat, muncul tampilan Hard Drive dan pilih create avirtual hard drive now →next
Kelima, Hard drive file type → next
Keenam, Storage on physical hard drive → create
Ketujuh, akan tampil tampilan File location kemudian isi dengan min = 25,00 GB → create
akan muncul spesifikasi komputer.
Hingga muncul dekstop virtualbox, kemudian klik START di pojok kiri atas → next
Kedelapan, akan mucul select start – up disk → Pilih Windows 7 → start → ok
Tunggu hingga muncul tampilan box install windows 7 , disini akan menemukan tampilan memilih bahasa yang diinginkan → next
Kesembilan , klik Install now → pilih windows 7 ultimate dengan architecture x86 klik → next centang pilih paling bawah
Keterangan :
o   Upgrade = prepare jika ingin komputer kembali dalam keadaan baru
o   Custom = jika ingin menginstall dari awal

  • Cara Partisi Baru
Akan muncul tampilan dekstop dengan beragam pilihan seperti Refresh,delete,format,new
Inilah beberapa keterangan dari beragam pilhan tersebut :
a.       Refresh : penyegaran kembali
b.      Format : jika sudah mempunyai windows lama harus di format terlebih dahulu agar komputer tidak error
1. Pertama, klik new dan isi size dengan ukuran size 24000 MB untuk partisi utama
2. Kedua, akan muncul beberapa partisi jika masih memungkinkan bisa menambah partisi ke3 sisa partisi bisa dibuat data D dengan cara yang sama seperti membuat partisi sebelumnya
Setelah selesai, pilihlah partisi 2 klik→ next , kemudian komputer dengan sendirinya merestart.
Catatan : jika telah selesai, ketika merestart langsung dilepas atau dikeluarkan Flaskdisk atau CD instalannya, karena jika tidak , ketika komputer sudah selesai merestart maka prosesnya akan kembali dari awal dan prosesnya akan mengulang terus.
3. Ketiga , akan tampil Dekstop dan mengisi beberapa kolom :
Name :  menulis nama yang kita inginkan
Setting password : beri password agar terasa nyaman dan aman →next
4. Keempat, akan muncul beragam pilihan lagi, kemudian pilih ask me later → next
5. Kelima, muncul dekstop dan harus menyesusaikan review your time and date setting sesuaikan dengan hari dan tanggal saat itu, → next
6. Terakhir, pilih options publik (jika terkoneksi dengan internet ) → next dan akan muncul loading screen yang terakhir. Tunggu hingga komputer selesai loading dan komputer siap dijalankan namun masih tidak ada aplikasi apapun Karena harus menginstalnya aplikasi yang di inginkan 
 

*Perbedaan Upgrade dan Custom (Advanced) pada proses Instalasi windows 7,
yaitu :
           
            a. Upgrade : Jika anda memilih opsi ini, maka artinya windows 7 yang sedang anda install ini akan menggantikan versi lama yang sebelumnya telah terinstall di komputer anda. Anda tidak perlu khawatir, karena system akan tetap menjaga file-file anda, setting serta berbagai program di komputer anda.

            b. Custom (Advanced) : Opsi ini hampir sama dengan opsi Upgrade. Bedanya system tidak akan melindungi file-file anda, setting program-program yang telah ada di komputer anda sebelumnya. Asumsikan anda memilih opsi Custom.

*Dalam menginstal windows 7, dibutuhkan kapasitas Prosesor 1 Ghz (32 atau 64-bit)
RAM 1 GB (32-bit) atau 2 GB (64-bit)
Harddisk space available: 16 GB (32-bit) atau 20 GB (64-bit)
DirectX 9
 
*Perbedaan Architecture x86 dan x64 yaitu :
  1. Windows7 x64 (64 bit) memiliki kemampuan yang lebih besar untuk menjalankan aplikasi berat dibandingkan x86(32 bit) cocok untuk pekerjaan yang membutuhkan RAM yang besar seperti Desain Grafis, atau untuk para Gamer.
  2. Windows 7 x64 (64 bit) akan memberikan performa yang lebih baik dan maksimal dibandingkan windows 7 x86(32 bit). windows 7 x64 (64 bit) mendukung upgrade memory sampai 193 GB, sedangkan windows 7 32-bit hanya sampai 3GB.
  3. Kelebihan windows 7 x64 dibandingkan dengan x86 , windows 7 x64 bisa dipasang aplikasi atau software dengan System type untuk x86
*Pada tipe partisi, selain system dan partisi terdapat juga :
Partisi Primary,  merupakan partisi utama pada harddisk yang memuat sejumlah file data. Fungsi dari partisi primary ini juga sebagai partisi yang
pertama diakses komputer untuk booting. Jadi, intinya partisi tipe ini digunakan untuk menyimpan file data dari system operasi yang kemudian digunakan untuk booting sistem operasi tersebut. Bisa dibilang data dari sistem operasi tersebut disimpan disini.
Partisi Extended, partisi ini juga merupakan partisi utama pada harddisk. Partisi Extended berfungsi untuk mengatasi keterbatasan pembagian partisi. Partisi Extended tidak menangani pengolahan data secara langsung. Untuk dapat menggunakannya, kita harus menciptakan Partisi Logical terlebih dahulu. Bisa dibilang tipe partisi ini adalah partisi lain selain Partisi Primary.
Partisi Logical, merupakan partisi sampingan yang terdapat pada partisi Extended. Partisi Logical mampu menampung berbagai macam file data.
Nah, ini contohnya drive :D, :E, :F, dan seterusnya pada Windows. Jadi, partisi Extended terdiri dari Partisi Logical.


sekiannn,, semoga bermanfaat ...  wassalamualaikum wr.wb :) :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar